TAHUKAH ANDA, Inilah 5 Makanan yang Bisa Bikin Panjang Umur dan Masa Tua Tak Sakit-sakitan
RIAU24.COM - Tak sedikit orang yang nekat mengambil langkah ekstrem agar bisa panjang umur. Mulai dari menanam chip dalam tubuhnya, hingga menyuntikkan darah anak kandung ke tubuh sendiri.
Tapi kunci untuk hidup sehat dan panjang umur sebenarnya tidaklah serumit yang dibayangkan. Misalnya, dengan menerapkan pola makan sehat dan seimbang dengan mengonsumsi bahan-bahan organik.
Baca juga: Konten Eksklusif Bocor, Arya Saloka Diduga Kasih Kode Bakal Ajak Amanda Manopo ke Arab Saudi
Bahkan, studi yang dipaparkan di NUTRITION 2023, sebuah ajang tahunan oleh American Society for Nutrition, menemukan 5 bahan makanan alami yang tak hanya bisa memperpanjang umur, tapi juga mencegah penyakit kronis.
"Makanan nabati yang menyehatkan ini dikaitkan dengan risiko penyakit kronis yang rendah, seperti penyakit jantung koroner, kanker kolorektal, diabetes, stroke, hingga kematian secara menyeluruh," ujar penulis jurnal sekaligus kandidat PhD dari Department of Nutrition Harvard T.H. Chan School of Public Health, Linh Bui, dikutip Rabu (26/7/2023).