Menu

Supaya Mata Tak Perih Ketika Iris Bawang, Ini Caranya

Muhammad Iqbal 8 Jun 2021, 10:27
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Pada saat mengiris bawang, terutama bawang merah dan bawang bombay, menjadi hal yang malas bagi sebagian orang. Itu karena bisa membuat mata perih hingga menyebabkan sensasi seperti menangis.

Dilansir dari Tempo.co, Selasa, 8 Juni 2021, rasa perih dan sensasi terbakar saat mengupas bawang merah muncul karena adanya enzim dan asam sulfenat saat kulitnya rusak, menurut laman Healthline. Kedua senyawa ini menghasilkan propanethial S-oxide, gas yang mengiritasi.

Propanethial S-oxide berubah menjadi asam sulfat ketika menyentuh lapisan air yang menutupi dan melindungi bola mata sehingga menyebabkan keluar air mata. Untungnya, senyawa ini tidak berbahaya meski menyebabkan perih.

Senyawa ini merupakan mekanisme pertahanan bawang yang dirancang untuk melindungi saat mereka tumbuh dari hewan lapar, mengingat bawang tumbuh di bawah tanah yang dihuni hewan seperti tikus. 

Namun, ada cara mudah untuk mencegah Anda keluar air mata saat mengupas bawang.

Chef Saransh Goila dari India membagikan trik sederhana untuk mencegah air mata saat memotong bawang. Inilah yang dia sarankan:

Halaman: 12Lihat Semua