Menu

Komisi IV Rapat Kerjasama BPMP Provinsi Meningkatkan Kualitas Pendidikan di Kabupaten Bengkalis

Dahari 4 Nov 2024, 10:48
Komisi IV Rapat Kerjasama BPMP Provinsi Meningkatkan Kualitas Pendidikan di Kabupaten Bengkalis
Komisi IV Rapat Kerjasama BPMP Provinsi Meningkatkan Kualitas Pendidikan di Kabupaten Bengkalis

"Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa Kabupaten Bengkalis juga sudah menerapkan sektor dalam mengatasi pencegahan, penanganan kekerasan di lingkungan sekolah dan kami berharap di setiap sekolah untuk mengisi data Dapodik sesuai dengan data yang ada di sekolah, jangan sampai terjadi kecurangan dalam mengisi data Dapodik tersebut," tegasnya.

Muhammad Isa Anggota Komisi IV, menyampaikan data Dapodik di setiap sekolah menjadi perhatian bagi Dinas Pendidikan dalam melihat data yang telah dilaporkan oleh setiap sekolah yang ada di Kabupaten Bengkalis, namun ada beberapa sekolah yang tidak terdaftar di data Dapodik, tentunya menjadi tugas bersama untuk saling komunikasi dan mencari informasi kendala dari sekolah yang tidak bisa melaporkan kinerjanya sehingga tidak masuk ke dalam pendataan Dapodik.

Diakhir Pertemuan Irmi Syakip Arsalan mengatakan, "Saya berharap kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis untuk saling berkomunikasi dan bekerja sama dengan pemerintah pusat dalam menjalankan program-program pendidikan yang diterapkan di setiap sekolah, begitu juga dengan bantuan-bantuan yang diberikan ke sekolah untuk lebih diperhatikan lagi jangan sampai terjadinya kecurangan," ujarnya.

Taufik Bambang menanggapi, bahwa ada indikator-indikator yang dilihat dari data yang disampaikan oleh sekolah dalam memberikan bantuan maupun program lainnya serta adanya kerjasama atau kolaborasi antara sekolah pendidikan bersama Dinas Pendidikan dalam memfasilitasi prestasi yang didapatkan di setiap sekolah yang sudah masuk ke dalam data Dapodik.

Halaman: 12Lihat Semua