Menu

Eks Auditor BPK Sebut Tak Dibolehkan Salat Jumat Jika Tidak Bayar Pungli di Rutan KPK 

Zuratul 1 Oct 2024, 11:32
Eks Auditor BPK Tak Dibolehkan Salat Jumat Jika Tidak Bayar Pungli di Rutan KPK.
Eks Auditor BPK Tak Dibolehkan Salat Jumat Jika Tidak Bayar Pungli di Rutan KPK.

"Terus apa yang disampaikan Rahmat Efendi?" tanya jaksa.

"Jadi Pak Rahmat Efendi bilang bahwa jadi kan waktu itu Pak Rahmat Efendi menggantikan Pak Gafur. Kemudian, Pak Rahmat Efendi bercerita kalau dia disuruh sama petugas untuk membuat rekening baru dan setiap bulan menyetorkan sebesar Rp 80 juta Pak," jawab Arko.

Dia mengatakan setoran bulanan Rp 80 juta itu dibagi rata ke seluruh tahanan di Rutan Merah Putih. Dia mengatakan semua tahanan diwajibkan membayar setoran rutin tersebut.

"Terkumpul nggak itu setiap bulannya Rp 80 juta?" tanya jaksa.

"Harus terkumpul Pak, kalau nggak terkumpul yaitu Pak suka aneh-aneh," jawab Arko.

"Nah, kalau kurang? di sini Saudara juga menyebutkan, 'sehingga dapat terjadi penurunan iuran atau pungutan Rutan KPK karena jika dibagi rata semakin banyak tahanan maka semakin turun iurannya', betul Pak?" tanya jaksa.

Halaman: 123Lihat Semua