Menu

COOLING SYSTEM Polsek Binawidya, Polresta Pekanbaru: Masyarakat Dapat Informasi Hukum dan Bantuan Sembako

Khairul Amri 8 Sep 2024, 14:44
Foto. Istimewa
Foto. Istimewa

RIAU24.COM - Pekanbaru, – Polsek Binawidya Polresta Pekanbaru menggelar kegiatan Cooling System di Aula Kantor Kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Tuah Madani. Acara yang berlangsung mulai pukul 08.30 WIB ini dihadiri oleh sejumlah pejabat kepolisian dan tokoh masyarakat setempat. Dalam kegiatan tersebut, masyarakat diajak berdiskusi terkait berbagai permasalahan hukum yang dihadapi di lingkungan mereka.Minggu,(8-9-2024

Hadir dalam acara tersebut Kabag Logistik Polresta Pekanbaru, Kompol Yupen Rizal, Kapolsek Binawidya Kompol Asep Rahmat, S.H., S.I.K., M.M., Wakasat Lantas Polresta Pekanbaru AKP Kamaluddin, Kanit Bintipsos Binmas Polresta Pekanbaru AKP Budhi Dianda, Lurah Sidomulyo Barat Edi Fakhry, S.Pd., serta sejumlah tokoh masyarakat dan perwakilan warga. 

Acara dimulai dengan sambutan dari Lurah Sidomulyo Barat, Edi Fakhry, yang mengapresiasi kehadiran pihak kepolisian dalam acara Cooling System ni. “Terima kasih kepada bapak-bapak dari Polresta Pekanbaru yang telah hadir untuk mendengarkan keluh kesah warga kami. Semoga acara ini dapat membantu masyarakat lebih memahami masalah hukum yang mereka hadapi,” ujarnya. 

Kabag Logistik Polresta Pekanbaru, Kompol Yupen Rizal, dalam sambutannya menjelaskan beberapa program kepolisian yang dapat mempermudah masyarakat dalam melaporkan permasalahan hukum. Ia memperkenalkan aplikasi Super Apps Polri Presisi yang memudahkan warga dalam membuat laporan.

“Masyarakat bisa mendownload aplikasi ini, sehingga pelaporan masalah hukum dapat dilakukan dengan lebih mudah,” ungkapnya. 

Selain itu, ia juga menekankan pentingnya persiapan masyarakat dalam menghadapi Pilkada mendatang melalui program Colling System, yang bertujuan memberikan pemahaman kepada warga agar bijak dalam memilih pemimpin daerah tanpa menimbulkan konflik. 

Halaman: 12Lihat Semua