Menu

Hasto Bongkar Sumber Isu Hasrat Jokowi Ingin Jadi Ketum PDIP: Sumber dari Orang Dalam Kabinet KIM

Zuratul 15 Aug 2024, 15:19
Hasto Bongkar Sumber Isu Hasrat Jokowi Ingin Jadi Ketum PDIP: Sumber dari Orang Dalam Kabinet KIM
Hasto Bongkar Sumber Isu Hasrat Jokowi Ingin Jadi Ketum PDIP: Sumber dari Orang Dalam Kabinet KIM

RIAU24.COM -Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengonfirmasi pernyataan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. 

Ada pihak yang berupaya merebut partai yang Ketuai Megawati tersebut.

Hasto bahkan mengaku ada salah satu menteri dalam kabinet saat ini yang menyatakan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) pun ingin menduduki posisi Ketua Umum PDIP.

Hal itu disampaikan Hasto menjawab pertanyaan awak media mengenai maksud dari pernyataan Mega di hadapan para calon kepala daerah (cakada) yang menyebut ada upaya pengambilalihan PDIP.

"Itu pernah saya sampaikan di dalam beberapa diskusi karena ada seorang mantan menteri yang kemudian dihubungi oleh menteri di dalam kabinet bapak Jokowi yang menyatakan keinginan dari Bapak Jokowi untuk menduduki posisi Ketua Umum PDI Perjuangan, itu pernah saya sampaikan ke publik," ujar Hasto di Kantor KPK, Jakarta, Kamis (15/8).

Jokowi selama ini dikenal sebagai kader PDIP. Dia juga meraih jabatan publik dari mulai Wali Kota Solo, Gubernur DKI Jakarta, hingga Presiden dua periode RI dengan kendaraan PDIP. 

Halaman: 12Lihat Semua