Menu

Aset Harvey Moeis dan Helena Lim Disita dalam Kasus Korupsi Timah Rp300 T, Sandra Dewi Ogah Tas Mewah Disita

Zuratul 23 Jul 2024, 16:01
Aset Harvey Moeis dan Helena Lim di Kasus Korupsi Timah Berjejer, Dewi Sandra Ogak Tas Mewah Disita.
Aset Harvey Moeis dan Helena Lim di Kasus Korupsi Timah Berjejer, Dewi Sandra Ogak Tas Mewah Disita.

Tersangka Helena Lim dilimpahkan di Kejari Jaksel, Jakarta, Senin (22/7/2024) dalam rangka pelimpahan tahap II kasus timah. Foto: Andhika Prasetia

Total sudah ada 22 tersangka yang ditetapkan Kejagung. Mereka diduga saling bekerja sama dalam proses menjalankan bisnis timah ilegal hingga menyebabkan kerugian negara hingga Rp 300 triliun.

Berkas perkara dua tersangka, yakni Harvey Moeis (HM) dan Helena Lim (HL) telah dilimpahkan pula ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan (Kejari Jaksel). 

Lantas, apa benang merah atau kaitan antara Harvey dan Helena?

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Herli Siregar, menyebutkan Harvey kerap melakukan lobi-lobi ke PT Timah Tbk untuk kepentingan sewa-menyewa.

Lalu keuntungan itu nanti diserahkan ke perusahaan yang diwakilkan oleh Helena.

Halaman: 123Lihat Semua