4 Negara yang Tidak Lagi Eksis di Dunia, Ada Uni Soviet
RIAU24.COM - Negara di dunia sempat mengalami pergantian sistem pemerintahan hingga kepemimpinan secara berkala. Hal itu menyesuaikan dengan situasi sosial, ekonomi, sampai politik yang terjadi di dunia.
Beberapa negara pun sudah tak lagi eksis di dunia. Kehancuran suatu negara kerap disebabkan perpecahan hingga pemberontakan.
Berikut daftar negara yang tidak lagi eksis di dunia.
Cekoslovakia
Baca juga: Sedikitnya 42 Orang Tewas Dalam Serangan Terhadap Kendaraan Penumpang di Distrik Kurram, Pakistan
Cekoslovakia merupakan salah satu bekas bentukan negara di Eropa bagian timur yang tak lagi eksis di dunia.
Negara itu meliputi berbagai kawasan seperti Bohemia, Moravia, dan Slovakia. Cekoslovakia dibentuk usai runtuhnya Kekaisaran Austria-Hungaria pada 1918.