Presiden Jokowi Bantah Wacana Penjudi Online Jadi Penerima Bansos
RIAU24.COM -Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanggapi soal wacana penjudi online dan keluarga pelaku bisa jadi penerima bantuan sosial.
Jokowi menegaskan tidak ada program tersebut.
Hal tersebut sempat ditanyakan kepada Jokowi setelah meninjau bantuan program bantuan pompa air di Karanganyar, Jawa Tengah, Rabu (19/6/2024). Jokowi membantah wacana tersebut.
"Nggak ada," kata Jokowi singkat seperti dilihat di YouTube Sekretariat Presiden.
Sebelumnya, wacana keluarga pelaku judi online bisa jadi penerima bansos ini diungkap Menko PMK Muhadjir Effendy.
Ia awalnya mengklarifikasi pemahaman publik atas pernyataannya mengenai 'korban judi online jadi penerima bansos'.