Makan Daging Kambing Bikin Hipertensi, Mitos atau Fakta?
RIAU24.COM - Ada banyak anggapan bahwa daging kambing dapat menyebabkan masalah tekanan darah tinggi atau hipertensi. Sebenarnya, hal itu mitos atau fakta?
Tidak hanya itu, peningkatan risiko kenaikan tekanan darah menurutnya dipengaruhi oleh cara pengolahan daging kambing tersebut. Misalnya seperti pengolahan daging dengan tinggi garam.
"Makan daging kambing bisa meningkatkan tekanan darah dengan mekanisme tidak langsung, karena kandungan lemak jenuh dan kolesterolnya yang tinggi," kata dr Rudy, Kamis (13/6/2024).
"Selain itu, daging kambing sering kali dimasak dengan banyak garam, yang bisa lebih meningkatkan tekanan darah," sambungnya.