Begini Kata Yusril usai MK Tolak Gugatan Anies Hingga Ganjar
RIAU24.COM -Mahkamah Konstitusi (MK) menyatakan menolak untuk seluruhnya permohonan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2024.
PHPU tersebut yang dimohonkan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 01, Anies Rasyid Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar dan Pasangan Capres dan Cawapres Nomor Urut 03, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
Lalu, apa tanggapan Pasangan Capres dan Cawapres Nomor Urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka?
"Putusannya adalah menolak permohonan pemohon seluruhnya dan seluruhnya ditolak itu persis yang seperti kami kemukakan sebelum putusan-putusan ini," ujar Ketua Tim Pembela Prabowo-Gibran Yusril Ihza Mahendra dalam keterangan pers setelah sidang pengucapan putusan di gedung MK, Jakarta, Senin (22/4/2024).
Menurut dia, para pemohon tidak mampu membuktikan dalilnya dalam persidangan.
Semua hanya narasi tapi tidak ada bukti baik dari keterangan saksi, ahli maupun juga dari alat bukti yang dibawa ke sidang.