Jerman Alami Krisis Anggaran Serius, PM Ungkap Pemerintah Bangkrut
"Kekurangan dana dan krisis anggaran tidak lain hanyalah keadaan darurat pemerintah ... Scholz dan kabinetnya sama sekali tidak memiliki rencana kebijakan dan sama sekali... tidak punya pikiran," kata Soeder dalam pernyataan ke wartawan, dikutip Russia Today (RT)
"Pemerintahan ini telah bangkrut," ujar pemimpin partai terbesar di Bavaria, Christian Social Union (CSU) itu.
"Pada dasarnya, kita mempunyai pemerintahan yang sedang terguncang," tambahnya di sela-sela pertemuan partainya di Nuremberg menjelang pemilihan parlemen Uni Eropa (UE).
Menurutnya, strategi pemerintah federal dalam memerangi kenaikan harga energi akibat hilangnya pasokan energi Rusia terlalu fokus ke subsidi.
Ia mengatakan diperlukan kebijakan energi yang berbeda.
"Ide subsidi harga listrik saja tidak akan berhasil," katanya.