Menu

Menlu Retno: Kelurga WNI Terakhir Berhasil Dievakuasi dari Gaza 

Zuratul 12 Nov 2023, 21:10
Menlu Retno: Kelurag WNI Terakhir Berhasil Dievakuasi dari Gaza. (X/Foto)
Menlu Retno: Kelurag WNI Terakhir Berhasil Dievakuasi dari Gaza. (X/Foto)

RIAU24.COM -Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, Retno Marsudi mengabarkan satu keluarga yang sebelumnya tertahan di Gaza akhirnya berhasil dievakuasi ke Mesir pada Ahad (12/11/2023). 

Proses evakuasi ini merupakan yang terakhir mengingat WNI lain yang tersisa memutuskan tetap ingin berada di wilayah kantung Palestina itu.

"Pada pukul 18.00 WIB, saya memperoleh laporan bahwa mereka berhasil dievakuasi, saat ini beliau-beliau ini sudah berada di wilayah Mesir," ujar Retno dalam penerbangan dari Riyadh menuju Washington DC usai menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Luar Biasa Arab-Islam di Arab Saudi.

Evakuasi yang sudah diupayakan berhari-hari ini melibatkan satu keluarga yang terdiri dari suami, istri, dan kedua anak mereka. 

Mereka berhasil melakukan perjalanan dari Gaza selatan kemudian menyeberangi perbatasan Rafah dan mencapai Mesir.

Keluarga Husein, menurut Retno, kini sudah bersama dengan tim evakuasi KBRI Mesir. Mereka nantinya akan dibawa ke Kairo dan bersiap untuk melanjutkan perjalan kembali ke Indonesia.

Halaman: 12Lihat Semua