Pulau Semut : Mendulang Rupiah, Merawat Bumi
Dan petualangan kami menyusuri Pulau Semut pun dimulai !
Saat akan memasuki kawasan Ekowisata Pulau Semut, para wisatawan tidak dikenakan biaya masuk. Namun seorang petugas dengan mengenakan baju kemeja coklat bertuliskan PT Pertamina Patra Niaga terlihat berjaga didepan pos masuk untuk memungut biaya parkir.
Memang, untuk memasuki Pulau Semut belum dikenakan tiket masuk. Hanya saja, bagi pengunjung yang datang dengan kendaraan bermotor cukup membayar biaya parkir sebesar Rp10.000 untuk kendaraan roda empat dan Rp5.000 untuk kendaraan roda dua.
Masih terjangkau bukan?
Nantinya, hasil dari pungutan parkir tersebut digunakan untuk pemeliharaan Ekowisata Pulau Semut dan dikelola oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Ekowisata Pulau Semut yang beranggotakan 35 orang.