Menu

Optimalisasi Keuangan Daerah, Pemkab Inhil Lakukan MoU dengan BRK Syariah

Alwira 9 Sep 2023, 19:21
Usai penandatanganan MoU BRK Syariah dengan Pemkab Inhil
Usai penandatanganan MoU BRK Syariah dengan Pemkab Inhil

Direktur Dana & Jasa BRK Syariah juga menyampaikan, program yang sama juga sudah berjalan di sejumlah kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Riau dan Riau. Pelayanan berbasis digital dan elektronk ini sangat diperlukan pada era teknologi yang semakin maju.

Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) ini juga sudah diterapkan oleh beberapa Pemda dalam pembayaran retribusi daerahnya," imbuhnya.

Dalam kesempatan yang sama Sekda Kabupaten Inhil Afrizal, selalu berkomitmen dan bersinergi dengan BRK Syariah dalam beberapa program. Dan MoU dengan BRK Syariah tidak hanya terkait layanan jasa perbankan ini saja, tentunya ke depan nanti masih banyak MoU lainnya yang selalu dilakukan untuk keuntungan kedua belah pihak.

"Kerjasama terkait pelaksanaan pelayanan perbankan berbasis online menggunakan Sistem Pembayaran Online (SIPON) terintegrasi Pemerintahan Kabupaten Inhil. Pajak daerah dapat terpantau secara real time dan lebih transparan. Kami akan selalu menjalin koordinasi dan komunukasi untuk terciptanya transparansi yang akuntabel dan efisien serta dalam hal optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD)," kata Afrizal.

MoU tersebut dihadiri juga oleh Pemimpin Divisi Dana & Digital Banking Imran, Pemimpin Divisi Teknologi & Sistem Informasi BRK Syariah Ashari, Kepala dinas lingkungan hidup dan kebersihan kab Inhil Azwizarmi, Sekretaris Bapenda Mena Khoiriah,  sekretaris dinas lingkungan hidup dan kebersihan kab Inhil Yuserdi.***

Halaman: 12Lihat Semua