Singapura 'Krisis' Bayi, Ini Alasan Subsidi Tak Ngefek Bikin Warga Mau Punya Anak
Namun, tren kesuburan menunjukkan perempuan juga memilih untuk memiliki anak di kemudian hari, atau tidak sama sekali.
Data dari Departemen Statistik Singapura memperlihatkan wanita berusia 25 dan 29 tahun kini memiliki kemungkinan lebih kecil melahirkan dibandingkan wanita berusia antara 35 hingga 39 tahun.
"Memiliki anak terikat pada banyak hal, keterjangkauan rumah, pasangan, dan kematangan pasar kerja yang membuat kamu merasa cukup aman dengan apa yang dimiliki saat ini," beber Jaya Dass, direktur pelaksana Ranstad untuk Asia-Pasifik.
"Daya tarik ingin memiliki anak sebenarnya berkurang secara signifikan karena kehidupan telah semakin matang dan berubah," kata Dass.
Uang Bukan Solusi