Menu

China Ngamuk, AS Bakal Kirim Bantuan Militer ke Taiwan

Zuratul 2 Sep 2023, 11:38
China Ngamuk, AS Bakal Kirim Bantuan Militer ke Taiwan. (ANTARA/Foto)
China Ngamuk, AS Bakal Kirim Bantuan Militer ke Taiwan. (ANTARA/Foto)

RIAU24.COM - China merasa kesal setelah Amerika Serikat sepakat mengirim peralatan militer ke Taiwan di bawah program yang umumnya diberikan kepada negara-negara berdaulat dan merdeka.

Ini merupakan bantuan militer perdana yang AS berikan ke Taiwan di bawah program ini.

Kementerian Luar Negeri China menyatakan langkah AS ini merusak "kedaulatan dan kepentingan keamanan China", serta mengacaukan "perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan."

Juru bicara Kemlu China Wang Wenbin pun mendesak AS "berhenti meningkatkan koneksi militer AS-Taiwan dan mempersenjatai Taiwan."

"Ini sangat melanggar prinsip satu-China dan ketentuan tiga dalam komunike bersama China-AS," kata Wang.

"China menyesalkan dan dengan tegas menentangnya," lanjut dia, seperti dikutip Associated Press, Kamis (31/8).

Halaman: 12Lihat Semua