Nyaris 1 Juta WNI Tiap Tahun Berobat ke LN, 5 Pengobatan Ini Paling Diincar
Alasan Berobat ke LN
Juru bicara Kementerian Kesehatan RI Mohammad Syahril sebelumnya sempat menyebut beragam alasan di balik WNI berobat ke luar negeri, tidak melulu terkait minimnya fasilitas.
Hal ini dikarenakan adapula beberapa penyakit yang tidak bisa diatasi di luar negeri, malah berhasil sembuh saat mendapatkan penanganan di Indonesia.
"Bisa karena gaya hidup. Karena kalau nggak ke luar negeri malu dan gengsi, ada bisik-bisik tetangga gitu," tutur dia beberapa waktu lalu.
"Ada yang terbukti beberapa penyakit yang berobat di situ (di Indonesia) bisa sembuh," ucapnya.
Alasan lainnya, juga berkaitan dengan pelayanan kesehatan.