Studi: Perempuan dan Laki-laki Punya Respons Berbeda Hadapi Kelelahan Mental
RIAU24.COM - Sebuah penelitian terdahulu telah mencermati kelelahan mental bisa memengaruhi kinerja fisik seseorang.
Akan tetapi, ketika kelompok penelitian lain mencoba mereplikasi temuan tersebut dalam kondisi yang berbeda, hasil yang didapat ternyata tak sama.
Misalnya, penelitian Swiss baru-baru ini menyebutkan sama sekali tidak ada efek dari kelelahan mental terhadap kinerja fisik.
Salah satu kemungkinannya adalah efek kelelahan mental bergantung pada siapa yang diuji dan bagaimana cara mengujinya.
Studi terbaru lainnya dari Belgia, yang dipimpin oleh Bart Roelands di Vrije Universiteit Brussel, menyoroti aspek itu dengan perspektif berbeda.
Tim periset itu menggabungkan hasil dari 23 studi sebelumnya untuk mencari pola usia, jenis kelamin, indeks massa tubuh, dan tingkat kebugaran subjek.