Menu

9 Fakta Menarik Pekan Suci Paskah Diawali Minggu Palma

Devi 6 Apr 2023, 20:25
Foto : Suara.id
Foto : Suara.id

Jumat Agung
Dikutip dari laman Pemerintah Kabupaten Asahan, Jumat Agung merupakan hari kedua dalam rangkaian Trihari Suci. Jumat Agung menjadi hari penting untuk memperingati Wafatnya Isa Almasih yang memiliki makna besar dalam kehidupan iman umat Kristiani.

Jumat Agung yang juga dikenal sebagai Jumat Suci atau Jumat Paskah diperingati untuk mengenang peristiwa penyaliban Yesus, kematian Yesus di atas kayu salib, dan penguburan Yesus.

Melalui Jumat Agung, Yesus mengajarkan kepada umatNya agar tidak pantang menyerah menghadapi segala rintangan karena penderitaan yang dialami manusia dalam hidupnya tidak akan berlangsung selamanya.

Tradisi Jalan Salib
Dikutip dari laman Komsos Gereja St. Odilia Paroki Citra Raya, Jalan Salib merupakan perayaan yang dilaksanakan setiap hari jumat dalam masa Prapaskah. Dalam bahasa Latin, Jalan salib disebut dengan Via Crucis, atau Via Dolorosa yang berarti Jalan Penderitaan.

Halaman: 234Lihat Semua