Buntut Skandal Kemenkeu, Natalius Pigai Minta Presiden Jokowi Pecat Sri Mulyani
RIAU24.COM - Aktivis HAM, Natalius Pigai meminta Presiden Jokowi untuk segera memecat Menteri Keuangan (kemenkeu) Sri Mulyani.
Permintaan ini disampaikannya usai banyaknya skandal di Kemenkeu yang terbongkar dikutip dari rmol.id, Selasa, 14 Maret 2023.
"Kalau mau sekarang berhentikan Sri Mulyani. Bersihkan yang kotor," sebutnya.
Tambahnya, Jokowi harus tahu jika saat ini rakyatnya tengah marah besar lantaran uang pajak hasil keringat malah disalahgunakan.
Baca juga: Kekayaan Verrel Bramasta Curi Perhatian Warganet, Capai Rp51,8 Miliar Begini Kata Venna Melinda
Presiden dimintanya harus segera bertindak sebelum muncul gerakan rakyat.
"Kalau tidak (pecat sekarang), jangan-jangan Rakyat yang membersihkan presidennya. Itukan kita memberikan warning, bukan kebencian," ujarnya.