Ngeri! 5 Dokter Ahli Berubah Menjadi Serial Killer yang Sadis
Saat Perang Dunia II, Perancis diduduki oleh Nazi dan Petiot mulai menyusun rencana untuk memperkaya dirinya. Ia menawarkan bantuan kepada bangsa Yahudi yang ingin melarikan diri dengan menyuntikan racun sianida alih-alih sebagai obat pelindung dari penyakit.
Menggunakan kode nama "Dr. Eugene" ia juga menawarkan persembunyian bagi siapa saja yang bisa membayar untuk melarikan diri, baik pejuang perlawanan, bangsa Yahudi, pencuri kecil, atau penjahat keras sekalipun.
Dilansir Britannica, nyatanya ia menyaksikan korbannya tewas, dan menjarah harta bendanya. Tahun 1944 Petiot ditangkap, karena ditemukan mayat-mayat di rumahnya. Ia kemudian didakwa 27 pembunuhan dan dihukum atas 26 pembunuhan, padahal ia mengakui lebih dari 60 pembunuhan dan menyatakan semua korban adalah orang Jerman. Ia kemudian dihukum mati dengan dipenggal pada tahun 1946.
3. Herman Webster Mudgett (Dr. H.H. Holmes)
Dikenal sebagai pembunuh berantai pertama di Amerika dengan nama alias Dr. H.H. Holmes.
Kasus awal kriminalnya adalah penipuan asuransi saat ia bekerja di Laboratorium Anatomi. Ia mencuri mayat dan membuatnya seolah korban kecelakaan, yang kemudian meminta biaya asuransi.