Menu

Ade Armando Sebut Aremania Sok Jago di Tragedi Kanjuruhan, Warganet: Masih Berani Nongol di Malang?

Amastya 5 Oct 2022, 09:43
Ade Armando sebut Aremania sok jago di Tragedi Kanjuruhan /detikcom
Ade Armando sebut Aremania sok jago di Tragedi Kanjuruhan /detikcom

"Ada ya mahasiswa yang masih mau diajar sama Ade Armando? Dia udah menghabiskan sisa-sisa kredibilitas dia," protes netizen yang suka membahas bola dan punya belasan ribu follower, @apath***, di linimasa.

"Ade Armando sudah menutup Malang sebagai destinasi wisata dia. Hebat juga sih kalau nanti masih berani nongol ke kota itu doi," kritik @notaslim***, akun populer di Twitter dengan puluhan ribu follower.

"Kenapa si Ade Armando ini bilang tidak ada tembakan? Padahal nyata disaksikan puluhan ribu suporter tembakan gas air mata yang membuat mereka takut dan berlarian sehingga berjatuhan ratusan korban?" sanggah akun yang lain.

"Gimana orang gak membencimu Ade Armando. Belum selesai duka orang tua yang kehilangan anaknya karena tragedi Kanjuruhan kau sudah hina-hina yang wafat. Siapa yang gak geram lihat ucapanmu ini," murka warganet yang lain.

Untuk diketahui, Tragedi Kanjuruhan memang meninggalkan luka mendalam dalam dunia sepakbola tanah air. Sebanyak 125 korban tewas dalam insiden usai laga derbi Jatim itu. Di antara 125 korban yang meninggal dunia, 32 di antaranya adalah anak-anak, termasuk balita berusia 3 tahun.

Insiden itu terjadi akibat desak-desakan di stadion, petugas keamanan menembakkan gas air mata untuk mengurai kerumunan penonton yang merangsek masuk ke lapangan.

Halaman: 123Lihat Semua