Menu

Kemeriahan Lampu Colok Pada Tahun 2022 Ini Akan Menghiasi Kabupaten Bengkalis

Dahari 14 Apr 2022, 16:34
Gotong Royong pembuatan miniatur lampu colok di Kabupaten Bengkalis
Gotong Royong pembuatan miniatur lampu colok di Kabupaten Bengkalis

"Ini, lampu colok, merupakan tradisi kita di Bengkalis sejak turun temurun dulu. Apalagi, jika malam 27 likur (dua puluh tujuh puasa red,) itu orang pasti ramai, tidak lain adalah mau melihat lampu lampu colok,"ucapnya lagi seraya mengatakan bahwa untuk tahun 2022 ini desa simpang ayam akan membuat tiga menara lampu colok.

Menanggapi terkait lampu colok di kabupaten Bengkalis ini, Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia Hermanto saat berbincang bincang dengan media ini,  mengatakan bahwa Festival lampu colok ini bisa dibuat event tahunan sekali oleh Pemkab Bengkalis.

"Jujur saya katakan, saya belum pernah melihat langsung bagaimana pembuatan lampu colok ini. Tapi saya pernah melihatnya dari google saja. Memang sangat bagus dan indah, dan kok bisa terlihat tiga dimensi, semoga pemerintah Bengkalis selalu mendukung tradisi turun temurun ini, apalagi sipatnya bergotong royongnya," ujar Dandim Bengkalis.

 

Halaman: 12Lihat Semua