Menu

Babak Baru Perseteruan PDIP dan Demokrat: Karena Warisan SBY Maka Jokowi Bisa Bangun RI

Riki Ariyanto 30 Oct 2021, 23:11
Babak Baru Perseteruan PDIP dan Demokrat: Karena Warisan SBY Maka Jokowi Bisa Bangun RI (foto/int)
Babak Baru Perseteruan PDIP dan Demokrat: Karena Warisan SBY Maka Jokowi Bisa Bangun RI (foto/int)
Program itu merupakan kebijakan utama untuk mempercepat realisasi perluasan pembangunan ekonomi dan pemerataan kemakmuran. Menurut Jansen, Jokowi melanjutkan program tersebut.
"MP3EI kita tau itu dilanjutkan dalam bentuk pembangunan yang dilakukan Pak Jokowi hari ini," ujarnya.

Lebih lanjut, Jansen menyebut SBY pun mewariskan APBN sebesar Rp1.800 triliun kepada pemerintahan Jokowi pada 2014 lalu.

Sisa APBN ini empat kali lipat dibandingkan jumlah APBN yang diwariskan Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri kepada SBY pada 2004 lalu. Diketahui, APBN 2014 mencapai Rp1.876,9 triliun. Sementara itu, APBN 2004 hanya sebesar Rp427,2 triliun.

Jansen berharap Jokowi bisa mewariskan APBN sebesar empat kali lipat saat mengakhiri masa jabatan presiden.

"Kalau APBN di zaman pak SBY meningkatkan 4,5 kali lipat itu harusnya pemerintahan Pak Jokowi bisa meningkatkan juga itu 4 kali lipat. Beliau kan terima Rp1800 [triliun] dikalikan 4. Yaaa klo bisa Rp8000 [triliun] kalau pak jokowi selesai. Itu baru sebanding," katanya.

Halaman: 123Lihat Semua