Pemkab Bengkalis Melalui Kesbangpol Sosialisasi Kerukunan Umat Beragama
RIAU24.COM -BENGKALIS - Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Kesbangpol menggekar sosialisasi kerukunan umat beragama. Sosialisasi tersebut diikuti sekitar 50 orang, Kamis 2 September 2021 kemarin disalah satu hotel di Bengkalis.
Hadir dalam acara itu diantaranya, Kepala Bakesbangpol Bengkalis, Drs. H Hermanto, Kabid Ketahanan Ekonomi dan Kemasyarakatan Bakesbangpol Provinsi Riau, Lil Fadli, Kabid KESBA dan Ormas Bakesbangpol Bengkalis, H Ramlan, S.Ag, Kakan Kemenag Bengkalis diwakili H. Carles, Ketua FKUB Provinsi Riau, K.H Abdurrahman Qaharudin dan tamu undangan lainnya.
Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Bengkalis, H Hermanto mewakili Bupati Bengkalis dalam sambutan sekaligus pembukaan secara resmi kegiatan sosialisasi tersebut menyampaikan bahwa sosialisasi kerukunan umat beragama di Kabupaten Bengkalis dimasa pandemi covid-19 ini, pengurus FKUB dapat membantu pemerintah menyampaikan informasi dan mengajak masyarakat untuk mengikuti prokes.
"Tetap menjaga kesehatan dengan mengikuti Protkes, dengan harapan Pandemi Covid-19 dapat terlewati dan berlalu. Kami mengucapkan terima kasih kapada Pemprov Riau bersama FKUB Riau yang telah menjadikan Kabupaten Bengkalis sebagai salah satu tempat pelaksanaan sosialisasi ini,"ujar Hermanto Baran.
Dengan adanya sosialisasi tersebut, Kaban Kesbangpol berharap pengurus mempunyai komitmen memajukan FKUB ke arah yang lebih baik serta dapat bersinergi dengan Pemda dalam rangka pelaksanaan berbagai program.
"Seperti pembangunan daerah menuju masyarakat Kabupaten Bengkalis yang maju dan makmur dalam bingkai NKRI. Di tengah maraknya isu disintegrasi dan intoleransi yang mencederai persatuan dan kesatuan bangsa, dibutuhkan suatu model percontohan kehidupan yang harmonis dalam bermasyarakat," ucapnya.