Menu

Walikota Pekanbaru Putuskan Sekolah Tatap Muka Awal Tahun 2021

Ryan Edi Saputra 25 Nov 2020, 10:12
Walikota Pekanbaru, Firdaus
Walikota Pekanbaru, Firdaus

RIAU24.COM - PEKANBARU - Pemko Pekanbaru sempat menggelar sekolah tatap muka meski hanya sehari yaitu pada 16 November 2020 lalu. Akhirnya, Pemko Pekanbaru memutuskan untuk menggelar sekolah tatap muka pada semester ganjil di Januari 2021.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus usai menghadiri kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penggunaan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di Hotel Furaya, Selasa (24/11/2020) kemarin, mengatakan, sekolah tatap muka dilakukan sesuai regulasi yang sudah ada berupa kebijakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Kebijakan itu diambil setelah ditekennya peraturan bersama empat menteri. 

Kemudian, kebijakan secara lisan sudah disampaikan oleh menteri dalam negeri maupun mendikbud bahwa proses belajar mengajar dengan tatap muka digelar pada semester depan.

“Sebelum regulasinya sampai ke kami, Pemko Pekanbaru juga sudah meminta kepada Kemendikbud maupun Kemenag untuk mendukung kegiatan pembelajaran jarak jauh dipadukan dengan pembelajaran tatap muka sekali sepekan pada Juli lalu," sebut Firdaus.

Saat itu, Pemko Pekanbaru mengusulkan belajar proses belajar tatap muka dipadukan dengan pembelajaran jarak jauh (PPJ). Tapi, sekolah tatap muka yang dimaksud adalah anak didik datang ke sekolah bukan untuk belajar. Tapi, anak didik hanya menerima penjelasan dari guru dan diberikan pekerjaan rumah (PR). PR itu diserahkan sepekan kemudian. 

Halaman: 12Lihat Semua