Menu

5 Tempat Wisata di Indonesia ini Terkenal Dengan Kemistisannya, Berani Datang?

Muhammad Iqbal 12 Jul 2020, 00:31
Taman Nasional Alas Purwo
Taman Nasional Alas Purwo

Air terjun atau Curug Cikuluwung terletak di Kampung Suka Asih, Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Punya kolam air tenang berwarna hijau tosca yang dikelilingi tebing bebatuan. Aliran air Curug Cikuluwung berasal dari Sungai Cikuluwung yang berhulu di Gunung Salak

Curug Cikuluwung buka pada pukul 08.00-11.00 WIB dan kemudian akan dibuka kembali pada pukul 13.00-16.00 WIB. Pengunjung tidak akan diperbolehkan untuk masuk di luar jam tersebut. Apalagi jika ingin berenang di malam hari. Kabarnya "penunggu" curug itu tidak suka jika ada yang mengganggu setelah matahari terbenam.

Konon bagi pengunjung yang punya indra keenam dapat melihat ukiran indah pada tebing kolam. Namun bagi perempuan yang ingin masuk dalam kawasan curug ini dilarang mengenakan pakaian warna merah. Jika hal tersebut dilanggar hal-hal yang bisa mencelakakan diri sendiri bisa saja terjadi.

4. Mitos sosok maung di Hutan Pasarean, Ciamis

Kawasan hutan Pasarean di Desa Nagarapageuh, Ciamis, Jawa Barat telah ditetapkan sebagai kawasan hutan lindung. Selain itu di bagian bawah kawasan hutan terdapat makam salah satu tokoh di daerah tersebut yakni Pangeran Undakan Kalangan Sari yang jadi situs Cagar Budaya.

Masyarakat Desa Nagarapageuh sudah menjaga hutan tersebut sejak lama. Warga tak ada yang berani untuk memanfaatkan hasil alam di hutan tersebut. Dari mengambil ranting pohon, memanfaatkan pohon yang sudah tumbang. Apalagi sampai menebang pohon di Hutan Pasarean.

Halaman: 234Lihat Semua