Tolak Kehadiran TKA China, Anggota DPRD Sultra: Bumi, Air dan Tanah dikuasai oleh Negara, Bukan Negara China
"Bukan negara China," ujar Sudirman dalam orasinya.
Dikatakan Sudirman, banyak tenaga kerja lokal yang tidak mendapatkan pekerjaan. Saat melamar, mereka kesulitan memenuhi syarat administrasi.
"Malah mereka mendatangkan tenaga kerja asing yang alasannya tenaga ahli. Tapi pegang sekopang, angkat galon dan campur pasir," katanya.
Untuk itu, ia menyatakan tidak ada lagi negosiasi terhadap hal ini dan ia mengajak untuk menolak kedatangan ratusan TKA asal Tiongkok itu.