Belasan Pasien Corona Ini Akhirnya Dipulangkan Pihak Klinik Setelah Didesak Keluarga
Terlalu Lama, Tak Berubah
Sementara itu, juru bicara dari pihak keluarga pasien, Umar Abdul Aziz mengungkap alasan di balik aksi mereka.
"Anak-anak sudah terlalu lama dirawat di sini. Ada yang sudah dirawat sampai satu bulan, 40 hari dan bahkan ada yang dua bulan masih dirawat di sini, tapi tidak ada perkembangan," ungkapnya.
Ditambahkannya, hal itu membuat pasien merasa tertekan dan jenuh. Padahal secara fisik, mereka tidak menunjukkan gejala sakit seperti batuk dan pilek. Namun dari hasil tes swab, para pasien itu memang masih dinyatakan positif virus Corona.
"Secara fisik mereka itu sehat, tidak menunjukkan gejala sakit. Dokter di sini saja tadi menyampaikan keheran melihat situasi ini. Kondisi sehat tapi tes swab masih positif," tuturnya.
Umar menyebut anak-anak yang dirawat di Klinik Bhakti Padma juga merasa kesakitan ketika tenggorokan dan hidung mereka harus dipasangi selang. Bahkan, ada pasien yang sudah di-swab hingga tujuh kali tapi hasinya masih positif virus Corona.