Kemenkum HAM Dikabarkan Masih Bahas Rencana Kenaikan Gaji KPK di Tengah Pandemi Corona, ICW: Tak Pantas
Menurut Kurnia, pembahasan kenaikan gaji juga tak pantas dilakukan pada saat ini. Sebab, Indonesia masih dilanda pandemi Covid-19. Sebagai pejabat publik, kata dia, pimpinan KPK harusnya paham penanganan wabah butuh dana sangat banyak.
Ia menilai Firli Bahuri cs. tak pantas meminta kenaikan gaji pimpinan KPK. Ia menganggap kinerja mereka buruk dan minim prestasi. "Justru yang mereka tunjukkan hanya rangkaian kontroversi," ujar dia.
Sementara itu, Pelaksana Tugas juru bicara KPK Ali Fikri tidak menanggapi pesan konfirmasi yang dikirimkan awak media tersebut.***