Terkuak Sebagai Modus Baru, Kepala Daerah Hingga Petinggi DPD Diduga Cuci Uang di Kasino, Jumlahnya Bikin Geleng Kepala
Ada Pejabat DPD
Sementara itu, aksi serupa juga diduga dilakukan petinggi DPD periode 2014-2019. Dalam dokumen penegak hukum yang diperoleh tempo, disebutkan bahwa senator itu diduga sering mengeluarkan uang untuk berjudi di kasino Genting Highland, Malaysia. Aktivitas judi itu diduga dilakukan bersama istri dan menggunakan uang hasil tindak kejahatan.
Dokumen itu membeberkan data transaksi yang mereka lakukan sejak 2011 hingga Agustus 2018. Catatan transaksi perjudian mencakup 23 laporan transaksi keuangan mencurigakan dan 47 laporan transaksi uang tunai.
Selama 2011 misalnya, kedua orang ini tercatat melakukan transaksi perjudian berjumlah RM 50,7 juta. Sementara transaksi uang tunai yang dilakukan mencapai RM 43,9 juta.
Pada 2014, keduanya tercatat tak mengeluarkan duit untuk judi. Namun, mereka tetap melakukan transaksi uang tunai RM 130 ribu. Sementara pada 2018, tercatat transaksi judi berjumlah RM 17,9 juta dan transaksi tunai berjumlah RM 7,2 juta.
Total uang yang berputar baik untuk judi maupun transaksi uang tunai berjumlah RM 208,9 juta. Dengan kurs saat ini, uang itu setara dengan Rp702,5 miliar.