Duduk Masalah 'Pencekalan' HRS Masih Simpang Siur, Langkah Ini yang akan Ditempuh Prabowo
Untuk diketahui, pengakuan HRS soal pencekalan yang dialaminya, termuat dalam YouTube Front TV. Dia menekankan sama sekali tidak melakukan pelanggaran di Arab Saudi.
"Saya dilarang berpergian ke Saudi, bahkan ini dituliskan sebabnya adalah karena alasan keamanan. Jadi sekali lagi, saya dicekal di sini bukan karena saya lakukan pelanggaran keimigrasian, bukan saya melakukan pelanggaran pidana atau perdata, bukan karena saya melakukan sesuatu kejahatan di Saudi ini, tidak. Karena alasan keamanan," terangnya, seperti tampak pada cuplikan video YouTube Front TV, yang dilansir Minggu (10/11). ***