Menko Maritim Luhut Sebut Pemerintah Akan Bicarakan Tumpahan Minyak ke Singapura
RIAU24.COM - Selasa 1 Oktober 2019, Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan angkat bicara soal tumpahan minyak yang terjadi di perairan Indonesia. Luhut menyebut selama ini masalah tumpahan minyak yang cukup parah terutama di perairan kepulauan Riau.
zxc1
Baca juga: UMR Indonesia Terendah Nomor 5 di Asia Tenggara, Tapi PPN Paling Tinggi dari Negara Tetangga
Seperti dilansir dari CnbcIndonesia, Luhut menyebut masalah tumpahan minyak di laut termasuk menjadi perhatian Pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla. "Bertahun-tahun masalah oil spill ini tak pernah ditangani, ini di masa Pak Jokowi selesai lagi," sebut Luhut, saat dijumpai di kantornya, Senin (30 September 2019).
Luhut menambahkan setidaknya pemerintah sudah rapat hingga 4 kali untuk mengatasi tumpahan minyak yang terjadi akibat lalu lintas kapal asing menuju perairan Singapura.