Menu

Jadi Irup Upacara HUT ke-73 Bhayangkara, Bupati Alfedri Apresiasi Kinerja Polri

Lina 10 Jul 2019, 14:27
Bupati Siak Alfedri bertindak sebagai Inspektur Upacara/lin
Bupati Siak Alfedri bertindak sebagai Inspektur Upacara/lin

"Tidak itu saja, termasuk dalam menindak kejahatan tindak pidana korupsi, sepanjang tahun 2018, Polri telah berhasil mengungkap kerugian negara senilai Rp 2,9 triliun dan menyelamatkan keuangan negara sebesar Rp 2,3 triliun,"ungkapnya.

Lanjutnya, apa yang telah di raih Polri merupakan hasil kerja keras seluruh personal Polri, dengan dukung dan kerjasama dari masyarakat. Sementara untuk di kabupaten Siak, masyarakat sudah semakin paham dan sadar tentang hukum, ini terlihat dari jumlah pelangaran baik bidang lulu lintas dan lainnya.

"Di wilayah hukum Polres Siak, masyarakat sudah paham hukum, ini dibuktikan kecilnya angka tidak pidana, semakin hari semakin menurun  termasuk pelangaran lalu lintas,"terangnya.

Terorisme dan radikalisme masih  menjadi potensi ancaman bagi stabilitas keamanan dalam negeri. Selain itu, pesatnya perkembangan teknologi informasi juga mendorong semakin besar dan beragamnya potensi kejahatan di ruang siber. Demikian pula penyebaran berita bohong dan ujaran kebencian, menjadi ancaman bagi kerukunan, persatuan, dan kesatuan bangsa.

Berbagai kejahatan lintas negara, seperti peredaran narkotika dan human trafficking terus memerlukan penanganan secara profesional. Kejahatan terhadap kekayaan negara, seperti tindak pidana korupsi, illegal fishing, illegal mining, dan illegal logging, harus diberantas demi melindungi kepentingan masyarakat, bangsa, dan negara.***


Sambungan berita: R24/phi/lin
Halaman: 234Lihat Semua