Menu

'Pulang Kampung' dan Berkunjung ke Makam Sultan Syarif Kasim, ini Kesan Sandiaga Uno

Muhammad Iqbal 4 Mar 2019, 18:59
Cawapres Nomor Urut 02, Sandiaga Uno saat berziarah ke makam Sultan Syarif Kasim II
Cawapres Nomor Urut 02, Sandiaga Uno saat berziarah ke makam Sultan Syarif Kasim II

RIAU24.COM - Calon Wakil Presiden (Cawapres) Nomor Urut 02, Sandiaga Uno datang berkunjung ke kampung kelahirannya, yakni Pekanbaru, Riau.

Dikabarkan, Sandi akan berkunjung di Riau selama dua hari. Salah satu lokasi yang dikunjungi oleh Sandi adalah ke makam pahlawan nasional asal Siak, Sultan Syarif Kasim II.

Dia mengatakan bahwa, Sultan Syarif Kamis II baginya adalah sosok inspirasi bagi Indonesia. Sebab, Sultan Siak tersebut telah berusaha memajukan pendidikan untuk masyarakat.
zxc1

"Ziarah ke makam pahlawan nasional asal Siak, Sultan Syarif Kasim II di Kab. Siak, Riau. Sultan Syarif Kasim II memberi banyak inspirasi pada bangsa ini. Ia berusaha memajukan pendidikan utk masyarakat melalui pendidikan yg bermutu utk menghadapi persaingan dgn Belanda waktu itu," kicau Sandiaga di akun Twitternya, Senin, 4 Maret 2019.

Dicuitannya yang lain, dia menambahkan jika ada hal yang diambil dari Sultan Syarif Kasim II tersebut. Yang dimaksud Sandi adalah dalam hal pembangunan manusia.

Halaman: 12Lihat Semua