Mendagri Akui 4 WNA Pemilik e-KTP di Cianjur Masuk DPT Pemilu, Tapi Sudah Dicoret
Mulanya, beredar foto identitas mirip e-KTP itu memang nyaris identik dengan e-KTP penduduk Indonesia yang kebanyakan memiliki nomor induk kependudukan (NIK). Yang membedakan adalah ada kolom kewarganegaraan dan masa berlaku yang tidak seumur hidup.
Terkait hal itu, Dirjen Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kemendagri Zudan Arif Fakrulloh sebelumnya telah memaparkan perbedaan e-KTP WNI dengan e-KTP WNA.
Dikatakan, meski blangko e-KTP sama-sama berwarna biru, namun ada perbedaan mencolok antara kedua.
"Untuk membedakannya masa berlaku tidak seumur hidup, warga negara disebutkan, (penulisan) agama, status pekerjaan disebutkan dalam bahasa asing," terangnya ketika itu. ***