Di Bengkalis, Sejumlah Titik Api Berhasil Dipadamkan, Namun Titik Api Baru Kembali Muncul
Sementara itu, kondisi kebakaran atau api yang belum berhasil dipadamkan berada di Kecamatan Rupat. Tepatnya kebakaran lahan yang ada di Keluarahan Pergam.
"Kalau untuk Rupat memang masih ada api, tapi tinggal separuh, sebagian sudah dapat dipadamkan. Kebakaran di Teluk Lecah, Sri Tanjung sudah padam, petugas tinggal melakukan pendinginan. Sementara api di kelurahan Pergam yang masih dalam upaya pemadaman," katanya lagi.
Upaya pemadaman di Rupat juga dibantu dengan pemadaman dari udara dengan menggunakan water bombing. Pemadaman dengan water bombing sudah dilakukan sejak kemarin.
Meskipun sudah berhasil memadamkan sejumlah titik, Djamaluddin mengatakan pihaknya menemukan titik api baru muncul di Pulau Bengkalis. Api diperkirakan sudah ada sejak dua hari lalu di sekitaran daerah Desa Kelemantan-Sekodi, Kecamatan Bengkalis.
"Dari pantauan anggota di lapangan memang ada api baru yang muncul sekitaran Desa Kalemantan. Namun posisi titik api diperkirakan jauh ke dalam hutan sulit untuk di jangkau," ujarnya.
Saat ini petugasnya sedang berupaya menuju lokasi titik api yang terbakar tersebut. Diperkirakan api berada di dalam hutan, bersumber dari kebakaran lahan sebelumnya di Kecamatan Bantan yakni daerah Kembung Baru Jalan Akit Jaya kemarin yang saat ini sudah berhasil dipadamkan.