Menu

Pemkab Kuansing Berhasil Raih Nilai B Predikat SAKIP 2018

Replizar 29 Jan 2019, 09:45
Bupati H Mursni berfoto bersama usai menerima predikat SAKIP 2018/zar
Bupati H Mursni berfoto bersama usai menerima predikat SAKIP 2018/zar

RIAU24.COM -  TELUK KUANTAN - Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau patut berbangga, sebab melalui perjuangan berat, akhirnya Laporan Hasil Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) 2018, yang dikeluarkan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (PAN) dan Reformasi Birokrasi (RB) Republik Indonesia, berhasil meraih nilai B.

Hal yang sama juga diraih Kabupaten Siak, Inhu, Bengkalis, Meranti, Rohil dan Pemprov Riau.

Predikat SAKIP diterima Bupati Kuansing Drs. H Mursini, M.Si dari Menpan-RB) Syafrudin, diserahkan pada penyerahan hasil evaluasi Akuntabilitas Pemda Wilayah I di Hotel The Luxury Bandung, meliputi wilayah Sumatera, Banten dan Jawa Barat, Senin (28/1/2019).

Menurut Bupati usai menerima penghargaan dari Menteri PAN-RB Syarifuddin, hasil capaian nilai SAKIP Kuansing tahun 2018 ini meningkat dari tahun sebelumnya, yang hanya mencapai nilai CC. "Predikat ini, hendaknya menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja seluruh OPD  di lingkup Pemkab Kuansing," harapnya.

Dikatakannya, Pemkab Kuansing sekitar 10 bulan belakangan ini terus melakukan pembenahan SAKIP, terutama terhadap 10 OPD sample. Ke depan untuk meraih predikat BB atau A perlu dilakukan beberapa pembenahan lagi terhadap seluruh OPD.

Sebelum penyerahan hasil evaluasi akuntabilitas Pemda Wilayah I di Bandung ini, Menpan-RB Syafruddin mengatakan, hasil evaluasi akuntabilitas kinerja instansi pemerintah ini, berhasil mencegah potensi pemborosan anggaran yang nilainya mencapai triliunan rupiah.

Halaman: 12Lihat Semua