Menu

Pemko Pekanbaru Bangun RSD Madani, Masyarakat Diberikan Pelayanan Berobat Gratis

Gigi 21 Dec 2018, 15:32
Saat peresmian awal RSD Madani, terlihat antusias masyarakat dengan dioperasikannya rumah sakit ini. Pejabat Pemerintah Kota Pekanbaru juga tampak hadir dalam acara ini.
Saat peresmian awal RSD Madani, terlihat antusias masyarakat dengan dioperasikannya rumah sakit ini. Pejabat Pemerintah Kota Pekanbaru juga tampak hadir dalam acara ini.

Pekanbaru, Riau24.com - Pemerintah Kota Pekanbaru dibawah kepemimpinan Firdaus-Ayat Cahyadi telah berhasil membangun sebuat rumah sakit daerah yang diberi nama Rumah Sakit Daerah Madani. Dibangunnya rumah sakit ini dinilai sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kota Pekanbaru terhadap kesehatan masyarakat Kota Pekanbaru.

RSD Madani telah melalui tahap pembangunan selama hampir 2,5 tahun yang berlokasi di Jalan Garuda Sakti KM 2, Kecamatan Tampan, Kota Pekanbaru. Pada Jumat, 26 Desember 2018 lalu, telah dilakukan soft launching RSD Madani oleh Wali Kota Pekanbaru Firdaus.

Lokasi RSD Madani ini strategis karena berbatasan dengan daerah Kabupaten Kampar, yakni Kecamatan Tambang dan Tapung. Di perbatasan daerah ini belum memiliku rumah sakit pemerintah. Jika masyarakat di daerah ini ingin berobat, maka harus pergi ke pusat kota atau ke rumah sakit swasta.

Firdaus mengatakan, RSD Madani ini juga bisa membuka peluang baru bagi bisnis kesehatan. Selain itu, RSD Madani juga diharapkan dapat menjawab upaya dari Pemerintah Kota Pekanbaru dalam membangun masyarakat yang sehat, cerdas, dan mewujudkan lingkungan yang sehat.

"Pembangunan RSD Madani ini merupakan cerminan masyarakat kita yang mencintai kesehatannya. Ini juga menjadi indikator masyarakat madani yang peduli dengan kesehatan, membangun lingkungan sehat untuk membangun masyarakat yang sehat,\" ungkapnya.
 

Halaman: 12Lihat Semua