Awas 'Binge Eating'! Kesalahan yang Bikin BB Gagal Turun saat Puasa

RIAU24.COM - Puasa sudah berjalan sekitar dua pekan, tetapi berat badan tak kunjung turun? Ada kesalahan yang kerap diabaikan, yakni terlalu banyak membatasi asupan di waktu berbuka atau sahur. Bahkan, beberapa orang sengaja tidak sahur dengan niat memaksimalkan proses penurunan berat badan.
Padahal, hal ini jelas keliru. Spesialis gizi klinik dr Putri Sakti, MGizi, SpGK, AIFO-K, CBCFF mewanti-wanti risiko di balik kebiasaan tersebut yang akan memicu 'binge eating' tanpa disadari.
"Binge eating atau craving berlebih, saat buka puasa, pada akhirnya kalori yang masuk ke tubuh akan lebih banyak," beber dr Putri.
Sejalan dengan riset Mayo Clinic, jenis diet tertentu membuat banyak orang malah memiliki gangguan makan berlebihan. Umumnya, terjadi saat seseorang melakukan pembatasan kalori sepanjang hari, dan di akhir hari keinginan untuk makan berlebihan meningkat.
Gejala 'Binge Eating'
Jika mengalami gangguan makan berlebihan, wacana untuk menurunkan berat badan malah berakhir gagal dan sangat mungkin mengalami berat badan berlebih atau overweight, juga obesitas.
Gejala seseorang mengalami binge eating bervariasi, tetapi lebih banyak meliputi:
- Hilang kontrol atau kendali untuk makan
- Sering kali makan dalam jumlah makanan lebih banyak dari biasanya dalam jangka waktu tertentu, seperti lebih dari dua jam.
- Tetap makan bahkan saat kenyang atau tidak lapar
- Makan dengan cepat
- Makan sampai benar-benar merasa kenyang
- Sering makan sendiri atau diam-diam.
- Merasa tertekan, jijik, malu, bersalah, atau kesal dengan pola makan pribadi.
Jangan diabaikan, kondisi ini bisa memicu komplikasi utamanya pada keseharian, seperti hilangnya rasa nyaman, mengalami masalah di tempat pekerjaan, kehidupan pribadi, atau situasi sosial, mengisolasi diri, hingga penambahan berat badan.
Kondisi medis yang terkait dengan penambahan berat badan dapat mencakup masalah sendi, penyakit jantung, diabetes tipe 2, penyakit refluks gastroesofageal (GERD), gizi buruk, dan beberapa gangguan pernapasan terkait tidur.
Sementara kondisi kesehatan mental yang sering dikaitkan dengan 'binge eating' meliputi:
- Depresi
- Cemas
- Penyalahgunaan zat-zat tertentu
- Keinginan bunuh diri
Cara Menghindari 'Binge Eating'
Teladani penerimaan tubuh, terlepas dari bentuk atau ukuran tubuh. Mengubah pola diet, menghindari jenis diet ekstrem, dengan mengurangi asupan kalori secara bertahap.
Konsultasi dengan profesional perawatan kesehatan termasuk untuk mengidentifikasi gejala awal gangguan makan dan membantu mendapatkan pola makan yang ideal. ***