Menu

Bahlil Keluarkan Aturan Baru bagi Pengguna Dispenser Air Minum

Azhar 14 Mar 2025, 19:36
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia. Sumber: kompas.com
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia. Sumber: kompas.com

RIAU24.COM - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengeluarkan aturan terkait penggunaan dispenser air minum.

Keputusan ini tertuang dalam Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM Nomor 87.K/ΕΚ.01/ΜΕΜ.Ε/2025.

Dispenser air minum wajib bertanda label hemat energi dikutip dari inilah.com, Jumat 14 Maret 2025.

Hal ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi energi dan menekan konsumsi listrik.

Setelah aturan ini terbit podusen dalam negeri dan importir peralatan pemanfaat energi dispenser air minum wajib menerapkan standar kinerja energi minimum.

Ditandai dengan pencantuman label tanda hemat energi untuk dispenser air minum.

Halaman: 12Lihat Semua