Hasto Diduga Gunakan Buzzer Hindari Penjara KPK
RIAU24.COM - Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto diduga memilih menggunakan buzzer untuk menghindari ancaman penjara usai KPK menetapkan dirinya sebagai tersangka kasus suap Harun Masiku.
Buzzer diduga dipakai Hasto untuk membuat narasi tandingan melalui media sosial dan internet dikutip dari inilah.com. Rabu 1 Januari 2025.
Baca juga: Hormati Putusan MK Hapus Presidential Threshold, PSI Singgung soal Revisi UU Pemilu Pilpres
Para buzzer dikumpulkan dalam satu grup WhatsApp, bernama Bukan Mulyono.
Tampak juga tangkapan layar berisikan percakapan soal arahan isu apa saja yang wajib dinarasikan, lengkap dengan upah kerja.
Akun bernama Boss beri arahan ke para buzzer untuk membuat konten di media sosial.
Kontennya itu soal pengalihan isu kenaikan PPN 12 persen.