Dihujat Gegara Olok-olok hingga Permalukan Penjual Es, Gus Miftah Klaim Hanya Guyonan Biasa
"Terkait video Gus Miftah dengan bakul es di Magelang, saya kebetulan ada di samping beliau saat itu. Itu spontan, bagian dari komunikasi Gus Miftah dengan jamaahnya, guyonan biasa," kata Gus Yusuf dalam keterangan yang diterima, Selasa.
Gus Yusuf bilang, Gus Miftah memang memiliki gaya komunikasi yang cenderung santai dan akrab dengan para jamaahnya.
"Gus Miftah sering borong dagangan jamaah, melarisi jajan mereka. Jadi tolong jangan dipotong videonya. Kalau bisa, datang langsung ke majelisnya agar paham cara beliau berinteraksi," tambahnya.
Gus Yusuf juga menyoroti video lain Gus Miftah yang membantu membayar biaya kuliah seorang pedagang tahu aci.
Menurut Gus Yusuf, video itu menunjukkan karakter asli Gus Miftah yang sering kali tidak terekspos.
"Beliau selalu mendukung pedagang kecil, tidak hanya dengan candaan, tetapi juga aksi nyata. Cara beliau bercanda sering disalahpahami karena tidak semua orang melihat interaksi secara utuh," tegasnya.