Menu

RI Dibayangi 'Post Antibiotic Era': Obat Tak Lagi Mempan, Anak Paling Rentan

Devi 29 Nov 2024, 16:39
RI Dibayangi 'Post Antibiotic Era': Obat Tak Lagi Mempan, Anak Paling Rentan
RI Dibayangi 'Post Antibiotic Era': Obat Tak Lagi Mempan, Anak Paling Rentan

"Para ilmuwan sudah memprediksi akan ada suatu masa yang disebut sebagai post antibiotic era, zaman ketika tidak ada satupun antibiotik yang mempan, mungkin kita tak merasakannya, tapi anak cucu kita bisa jadi merasakannya," kata dia.

Dunia berada di ambang post antibiotic era atau 'era pasca-antibiotik', saat banyak pengobatan gagal dilakukan. Misalnya di China, mereka mengidentifikasi bakteri yang mampu mengabaikan obat pilihan terakhir, colistin pada pasien dan ternak di sana.

Mereka mengatakan resistensi akan menyebar ke seluruh dunia dan meningkatkan momok infeksi yang tidak dapat diobati.

Bakteri yang menjadi sepenuhnya resisten terhadap pengobatan, juga dikenal sebagai 'kiamat antibiotik' dapat membawa pengobatan kembali ke zaman kegelapan.

Infeksi sederhana yang semula bisa diobati, bisa jadi mematikan. Kasus pembedahan, terapi, hingga kanker yang bergantung pada antibiotik juga bisa terancam.

Sejalan dengan penjelasan dr Robert Sinto dari Divisi Penyakit Tropik dan Infeksi Departemen Ilmu Penyakit Dalam RS Cipto Mangunkusumo (RSCM).

Halaman: 123Lihat Semua