Wamendagri Minta Masyarakat Viralkan Pelanggaran Pilkada 2024
RIAU24.COM - Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto berharap masyarakat berani melaporkan temuan pelanggaran di Pilkada 2024.
"Kita minta semua untuk melaporkan dan kepada warga semuanya, jangan takut, jangan khawatir. Kalaupun ada yang dilihat sesuatu yang tidak sesuai dengan aturan, silakan laporkan ke Bawaslu," sebutnya dikutip dari kompas.com, Rabu 27 November 2024.
Agar laporan lebih didengar, dia meminta masyarakat menyebarkannya melalui media sosial.
"Silakan boleh juga diviralkan di sosmed, tidak apa-apa, nanti bisa ditindaklanjutnya oleh aparat," ujarnya.
Meskipun seperti itu untuk mencegah pelanggaran, pihaknya akan terus memantau perkembangan di lapangan.
Jalur pengaduan juga akan dibuka lebar untuk memfasilitasi masyarakat dalam menyampaikan informasi.
"Hari ini belum ada laporan, setelah ini kita monitor semua, jalur pengaduan kita buka semuanya," ujarnya.