Untuk Kelancaraan Pilkada Serentak, Polsek Pinggir Doa Bersama
RIAU24.COM - Kapolsek Pinggir bersama Camat, TNI, PPK, Panwascam dan Kades melaksanakan Do'a bersama untuk kelancaran dan keamanan pada pelaksanaan Pilkada serentak Tahun 2024 di Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis, Riau.
Kapolsek Pinggir Kompol Darmawan menyampaikan bahwa doa bersama ini dilaksanakan merupakan untuk kelancaran pelaksanaan pilkada serentak.
"Kita selain bersama pihak pemerintahan kecamatan dan Desa, PPK, panwascam, juga dihadiri para tokoh adat serta agama," ungkap Kompol Darmawan.
Menurutnya, terjalinnya sinergitas antara TNI- Polri dengan pihak penyelenggara demi kelancaran Pilkada Tahun 2024 ini sekaligus untuk terpeliharanya kamtibmas.
"Terpeliharanya situasi kamtibmas dan kondusif menjelang pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis tahun 2024 di wilayah Kecamatan Pinggir,"ucapnya lagi.
Dengan terlaksananya kegiatan Doa bersama ini semoga Pilkada serentak 2024 dapat berjalan dengan baik,aman dan kondusif.