Menu

Beredar Surat Pribadi Prabowo Subianto Ajakan Milih RK-Suswono di Pilkada Jakarta, Timses Buka Suara 

Zuratul 26 Nov 2024, 09:09
Beredar Surat Pribadi Prabowo Subianto Ajakan Milih RK-Suswono di Pilkada Jakarta, Timses Buka Suara.
Beredar Surat Pribadi Prabowo Subianto Ajakan Milih RK-Suswono di Pilkada Jakarta, Timses Buka Suara.

"Oleh karena itu, saya H. Prabowo Subianto selaku Ketua Umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra mengimbau, menganjurkan, dan memohon kepada saudaraku yang kuhormati dan kubanggakan untuk menggunakan kekuasaan, kedaulatan yang ada di tanganmu. Bantulah negaramu, bantulah bangsamu, gunakan hak pilihmu untuk memenangkan pasangan nomor urut 1," kata Prabowo dalam surat tersebut.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad membenarkan beredarnya surat instruksi dari Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto kepada seluruh masyarakat untuk mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Ridwan Kamil-Suswono pada Pilgub Jakarta 2024.

"Saya sudah cek bahwa surat itu betul dikeluarkan pak Prabowo sebagai Ketua Umum atau Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra yang mengusung paslon Ridwan Kamil dan Suswono," kata Dasco saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin (25/11/2024) malam WIB.

Dalam surat yang beredar di media massa, Prabowo menjelaskan, Jakarta masih memberikan pengaruh dalam perkembangan bangsa. Kemajuan Jakarta di bidang apapun akan mempengaruhi perkembangan di seluruh wilayah Indonesia.

Terkait dengan munculnya surat edaran tersebut, Ketua timses pemenangan RK-Suswono, Ahmad Riza Patria pun buka suara.

Dia membenarkan bawa surat edaran ajakan memilih pasangan RK-Suswono tersebut dibuat langsung Prabowo. Namun, surat tersebut bukan dibuat baru-baru ini dan muncul saat masa tenang Pilkada Jakarta 2024.

Sambungan berita: (***) 
Halaman: 123Lihat Semua