Menu

Polsek Bungaraya Tekankan Pada Warga Pentingnya Kerukunan dan Jaga Kamtibmas Selama Pilkada

Lina 23 Nov 2024, 10:49
Polsek Bungaraya Tekankan Pada Warga Pentingnya Kerukunan dan Jaga Kamtibmas Selama Pilkada
Polsek Bungaraya Tekankan Pada Warga Pentingnya Kerukunan dan Jaga Kamtibmas Selama Pilkada

RIAU24.COM - Siak-Pada hari Kamis, 21 November 2024, sekitar pukul 10.00 WIB, Aipda Riky Wahyudi, Bhabinkamtibmas Kampung Sungai Berbari, Kecamatan Pusako, Polsek Bungaraya, melaksanakan kegiatan sambang warga dalam rangka cooling system pasca tahapan Pilkada 2024 di Kabupaten Siak. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kondusifitas wilayah dan menciptakan suasana yang aman serta damai pasca tahapan Pilkada.

Dalam giat sambang warga tersebut, Aipda Riky Wahyudi memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak terjebak dalam penyebaran berita hoaks dan ujaran kebencian yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban. "Mari kita jaga bersama keamanan kampung kita dengan tidak menyebarkan informasi yang tidak jelas kebenarannya. Kami juga mengimbau agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan meskipun tahapan Pilkada sudah selesai," ujar Aipda Riky Wahyudi.

Kegiatan sambang ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara aparat keamanan dan masyarakat. Kehadiran Polri di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan bersama.

Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pilkada di Kabupaten Siak, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Kehadiran Bhabinkamtibmas yang selalu siap sedia membantu dan berkoordinasi dengan warga juga diharapkan dapat mengantisipasi potensi gangguan keamanan lainnya.

Dengan upaya cooling system ini, diharapkan Pilkada di Kabupaten Siak dapat berlangsung dengan aman, damai, dan tanpa gangguan, menciptakan suasana yang harmonis di tengah masyarakat.(Lin)

Halaman: Lihat Semua