Menu

Bhabinkamtibmas Polsek Siak Kecil Ajak Para Guru Jaga Netralitas Jelang Pilkada

Dahari 22 Nov 2024, 10:17
Bhabinkamtibmas Polsek Siak Kecil Ajak Para Guru Jaga Netralitas Jelang Pilkada
Bhabinkamtibmas Polsek Siak Kecil Ajak Para Guru Jaga Netralitas Jelang Pilkada

RIAU24.COM - Dalam Operasi Mantap Praja Lancang Kuning Tahun 2024 (OMP-LK24), Kapolsek Siak Kecil IPDA Dr. Eko Wahyu, SH.MH Melalui Jajaran Bhabinkamtibmas Polsek Siak Kecil Bripka Budiarto, BRIPKA Sagala dan BRIPKA Helman Roy, Lakukan Cooling System Pilkada Damai 2024 dan ajak jaga Netralitas, serta sampaikan pesan Pilkada Aman, Damai Dan Sejuk, kepada Tenaga Pendidik Dan ASN terkait Tahapan Pilkada 2024, di SMA N 1 Siak Kecil, Kamis (21/11/2024) 

Terpantau dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas sampaikan terkait Netralitas dan pesan Kamtibmas, juga berikan himbauan kepada Tenaga Pendidik dan ASN untuk ikut serta hingga ajakan Pilkada Damai tahun 2024.

Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro, melalui Kapolsek Siak Kecil, Ipda Dr. Eko Wahyu, membenarkan kegiatan tersebut dan kami mengajak warga masyarakat Kecamatan Siak Kecil untuk turut serta dalam mensukseskan Pilkada tahun 2024 yang damai, aman, sejuk dan kondusif.

“Kapolsek juga menghimbau kepada para tenaga Pengajar dan ASN untuk dapat memberikan pemahaman kepada keluarga agar Pilkada tahun 2024 dalam suasana Politik yang sejuk dan aman,” imbuhnya

Tambah Kapolsek, menjelaskan, apabila dijumpai terkait Tindak Pidana (TP) segera hubungi Bhabinkamtibmas Polsek Siak Kecil, dan kami juga siap mengamankan pilkada Kabupaten Bengkalis Khususnya di Kecamatan Siak Kecil Tahun 2024 berjalan dengan aman, sejuk dan kondusif.